Thursday, March 8, 2012

Tips kesehatan cara untuk mengurangi gejala migran

Tips kesehatan untuk mengurangi gejala migrain yang dapat di kurangi dengan makan makanan dan minum minuman yang dapat memperlambat pelepasan energi, seperti berikut ini:
  1. Air putih. Dehidrasi dapat menyebabkan sakit kepala, karena volume darah berkurang dan mempengaruhi irama aliran darah. Pertahankan cairan tubuh dengan minum setidaknya dua setengah liter air sehari.
  2. Bubur gandum. Makanan ini melepaskan energi dengan lambat, sehingga membantu mempertahankan kadar gula darah lebih stabil.
  3. Kacang-kacangan. Seperti halnya bubur, kacang-kacangan juga melepas energi dengan lambat.
  4. Jahe. Jahe mampu mengurangi rasa tidak enak di perut (mual) yang biasanya datang bersama sakit kepala. Minuman atau biskuit jahe, dapat dikonsumsi sebagai makanan tambahan.
  5. Makanan rendah lemak. Kontrol lemak darah dengan makanan rendah lemak, karena sangat berkaitan dengan migrain. Kurangi gorengan, saus dan makanan berlemak jenuh. Penuhi kebutuhan protein dari ikan atau daging unggas.
Baca juga artikel bermanfaat berikut ini jenis-jenis Migran.

    0 comments:

    Post a Comment